Kamis, 27 Februari 2014

BUPER LEMBAH CISURIAN

Buper Lembah Cisurian yang baru di buka tanggal 18 Desember 2013 ini merupakan salah satu kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai yang masih terletak di Desa Palutungan. Sebelum menjadi Buper kawasan ini dikelola oleh Perhutani. Jarak tempuh dari Pos Pendakian ke Buper kurang lebih sekitar 800 m. Nama Cisurian adalah sebuah singkatan dari Surili seserian, sehingga tercipta lah nama Cisurian. Di kawasan ini memang banyak sekali Surili. Biasanya datang ke buper pada jam 6 pagi, jam 4 sore dan jam 6 petang.



Selain Buper kawasan cisurian juga berfungsi sebagai Wisata Pendidikan Konservasi Alam IPUKAN. Untuk Pengamatan satwa Endemik dan obat-obatan. “Untuk ke depannya kami juga akan membuat taman anggrek untuk pengamatan.” Jelas Kang Radi selaku pengelola Buper Cisurian.
Yang menjadi nilai lebih dari Buper Cisurian ini adalah kawasan populasi surili, lutung, Elang Jawa, burung dan katak merah. Katak Merah ini tergolong kepada salah satu hewan yang sulit di temukan karena populasinya hanya ada di Gunung Pangrango, Halimun dan Curug Cisurian. Selain populasi hewan endemik, di kawasan ini juga terdapat 5 curug, salah satu curug yang terdekat adalah Curug Cisurian dengan ketinggian 30-40 m.

Walaupun masih baru fasilitas di Buper Cisurian ini terbilang lengkap, ada MCK, Kantin, Mushola dan Gazebo. Tiket Reservasinya juga murah, untuk hari-hari biasa cukup mengeluarkan kocek 4000 rupiah, sedangkan untuk yang camp cukup membayar 10.000 rupiah. Ga ada salahnya nih mencoba camp dengan suasana yang baru mengenal alam lebih dekat dan menikmatinya dengan penuh kebahagiaan.

Kamis, 04 Juli 2013

Merauk Rupiah dari Makanan Khas Kuningan

KUDA, Minggu 30 Juni 2013
Ibu Ismini adalah salah satu peserta Pameran Produk Dalam Negeri  yang mewakili Kab. Kuningan. Pameran yang diselenggarakan oleh Kementrian Perdagangan Republik Indonesia ini bertempat di alun-alun Kejaksan, Cirebon tepatnya di depan Masjid At-Taqwa. Hampir semua produk dalam negeri dari berbagai profinsi di Indonesia berpartisipasi demi suksesnya acara tersebut. Ibu Ismini sendiri sebagai perwakilan dari Kab.Kuningan bukan yang pertama kalinya mengikuti Pameran Produk Dalam Negeri tersebut, sebelumnya beliau sudah mengikuti pameran ini Di Bekasi dan tanggal 2-3 Juli mendatang akan mengikuti Pameran di Soream Bandung.
Ibu Ismini pemilik toko TRIO CHANDRA yang menyajikan oleh-oleh khas Kuningan dan ditemani anaknya Ramdan kala itu tengah sibuk melayani pembeli, untuk mempromosikan dagangannya Ibu Ismini menyediakan tester dari beberapa produk andalannya yaitu Opak, Tape dan Jeniper. Ketiga makanan khas Kuningan itu mendapatkan respon yang sangat baik dan diminati oleh para pengunjung. Selain itu Ibu Ismini juga menydiakan makanan khas Kuningan lainnya seperti Gemblong, Kripik Ungu, Kremes, Pisang Lilit, Sistik, Kremes Ungu, Kacang Sembunyi, Krupuk, Bronis Kukus, Semprong, Bronis Kering, Manisan, Tepung, Kripik dan Kue Kering. Di bandingkan penjualan di toko keuntungan yang diperoleh Ibu Ismini di Pameran ini dalam sehari mencapai omset sampai 3.000.000 rupiah. Bahkan ketika menjelang lebaran omsetnya bisa mencapai puluhan juta. Makanan khas Kuningan yang bagi orang Kuningan biasa-biasa saja ternyata memberikan keuntungan yang besar. Bahkan bukan hanya omset yang di dapat secara tidak langsung mengenalkan dan melestarikan makanan khas daerah agar tetap berjaya dan mampu bersaing di pasar bebas.

Ibu Ismini bercerita bahwa tape ketan yang berasal dari daerah Cibeureum-Cibingbin itu mulai populer di Kota Kuningan pada tahun 1997, ketika itu Ibu Ismini yang aktif di Organisasi Pemberdayaan Perempuan dan sering melakukan bimbingan ke desa-desa. Dari sanalah awal mula Ibu Ismini  menjual makanan khas Kuningan. Harapan beliau dengan adanya pameran ini makan khas Kuningan bukan hanya terkenal tetapi dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia. (Inf)

Kamis, 20 Desember 2012

Album Kenangan Kegiatan IMK 2012-2013

Pelantikan dan Rapat Kerja IMK 2012-2013
Up Grading IMK
Syukuran di Ketum Ishak
Safari Ramadhan - (Parade Nasyid)
Nasi Kucing Para Aktivis IMK
Kajian Bersama Sekertaris DPRD Kuningan di Sekre IMK
Orientasi Anggota Baru (OAB) IMK
Gebyar IMK Ulang Tahun Ke- 19
Seminar Hari Ibu dan Pelatihan Membatik

Minggu, 16 Desember 2012

Undangan kegiatan seminar hari ibu II


Surga itu ada di telapak kaki ibu ....kalimat diatas memang tak sekedar ucapan belaka melainkan sudah terasa dalam nurani kita, setiap pengorbanan dan keikhlasannya ...maka dari itu apa yang kita punya untuk membalas semua kasih sayangnya,,,,,,,,,!!!!

Dalam rangka memperingati hari ibu 22 Desember 2012 Ikatan Mahasiswa Kuningan (IMK) Wilayah Cirebon mengundang saudara/i semuanya untuk hadir dalam berencana mengadakan acara Seminar Keperempuanan dan Pelatihan Membatik.

Tema: "Peningkatan peran perempuan di Era Globalisasi dengan berbekal keterampilan"
Hari/tanggal: Minggu, 23 Desember 2012
Waktu: 08.00-selesai
Tempat: Gedung Organisasi Wanita (GOW) Jln.RE.Martadinata, depan Kodim Kuningan_jawabarat

1. Pembicara Seminar: Ibu Rini Sardjono, S.E M.M (Owner RS.Juanda Kuningan)
2. Seniman Batik Katura
Kontribusi:
Pelajar dan Mahasiswa Rp 35.000,-
Umum Rp 40.000,-
Fasilitas: Sertifikat,Snack,Blocknote,Stiker, dan Kain hasil membatik jadi milik sendiri.

Pendaftaran Hubungi Contac HP:
Ketum Ishak Prince Milanisti: 085224626836
Ririn Nuraeni: 085759858690
Ega Harsana: 085759731141
Erin (Shinomiya' Ryen): 085724739646
Shere ke yang lain_
Imk Wilayah Cirebon(IMK)_

Kamis, 11 Oktober 2012

Ulang Tahun IMK yang ke 19

Cirebon, Selasa 09 oktober 2012, 
sekretariat IMK Puri Taman Sari , Majasem, Blok C no.24

Alhamdulillah, puji syukur kami haturkan kepada Allah SWT. Sebagai Tuhan alam semesta yang telah memberikan rahmat dan hidayah Nya kepada manusia serta dilengkapai dengan di berikannya kesehatan jasmani dan rohani sehingga manusia dapat berpikir dan terus berpikir dalam menjalankan roda kehidupan yang fana. Sholawat beserta salam semoga tetap tercurah limpahkan kepada junjungan kita baginda Rasulullah SAW, kepada keluarganya, kepada sahabatnya, dan tak lupa kepada umatnya yang senantiasa mengikuti ajarannya sampai akhir zaman. amin.

Dalam rangka Memperingati Ulang Tahun IMK yang ke 19, acara yg di selenggarakan di sekretariat IMK begitu meriah. Acara trsebut di hadiri oleh pengurus dan anggota IMK wil.Cirebon. Acara berlangsung dengan di hadiri oleh pemateri terkait motivasi dalam berorganisasi oleh ketua umum HMKI yaitu rakanda Tio Heriyana Spd.I. Beliau mengatakan bahwa organisasi hanyalah wadah dimana yg bisa menggerakannya hanyalah oleh kita sebagai pelaku. baik buruknya sebuah organisasi hanya di tentukan oleh para pelaku itu sendiri. lakukanlah yang terbaik maju terus pantang mundur. ujarnya".

kemudian acara pun berlanjut dengan potong kue yang di pimpin oleh ketua umum IMK wil.cirebon 2012-2013 (Muhammad Ishaq) yang di dampingi oleh ketua umum HMKI (rakanda Tio Heriyana Spd.I) dan sekertaris umum IMK (Asep Engkos Kosasih) .
semoga di hari ulang tahun IMK yang ke 19 ini semua pengurus dan anggota IMK bisa lebih solid dan progresif dalam mengadakan sebuah kegiatan.ujar rakanda Tio Heriyana Spd.I.

(jour/ Ian Ahmad S.)



Selasa, 13 Desember 2011

Undangan kegiatan seminar hari ibu

Surga itu ada di telapak kaki ibu ....kalimat diatas memang tak sekedar ucapan belaka melainkan sudah terasa dalam nurani kita, setiap pengorbanan dan keikhlasannya ...maka dari itu apa yang kita punya untuk membalas semua kasih sayangnya,,,,,,,,,!!!!

Dalam rangka memperingati hari ibu, IKATAN MAHASISWA KUNINGAN wil. cirebon mengundang saudara/i semuanya untuk hadir dalam acara SEMINAR MEMPERINGATI HARI IBU.
dengan tema : "Dahsyatkan setiap detik untuk mencinta hidup sukses, mendamba keluarga bahagia"
pemateri      : 1. Nina Nurohmah, S.Sos.I M.Si (Sub tema "Menejemen Kelurga")
                     2. Drs. H. KMS Zulkifli, M.Si (Kepala BKKBN Kab. kuningan)
                         Sub tema "Kesehatan  reproduksi"
Waktu dan Ketentuan:
                                   Hari/Tgl         : Minggu/25 Desember 2011
                                   Pukul             : 08.00 Wib sd. selesai
                                   Tempat          : Gedung KNPI Kab. Kuningan
Fasilitas                     : Snack, Sertifikat, Block Note, Sticker, Live Musik
Apabila  saudara/i Berminat untuk mengikuti seminar ini,  silahkan No. Contac Person yang ada di bawah dengan biaya kontribusi Rp. 15.000,-. 
Cintai ibu dan lindungi keluarga dengan tetap memperthanakan nilai-nilai keharmonisan dan kasih sayang yang ditumpu pada wawasan dan pengetahuan tetntang kekeluargaan.....

Contac Person : Topik (Ketua Umum IMK) : 085 224 863 807
                          Ririn (Ketua Panitia) : 085 759 858 690

Keterangan : Dibuka untuk Pelajar, Mahasiswa dan Umum

Sabtu, 10 Desember 2011

IMK Gelar Kajian Mingguan

Cirebon-(JI),-

Kajian mingguan IMK kembali dilaksanakan oleh IMK di sekretariat IMK Perumahan puri taman sari blok C No. 24 Cirebon, kamis (8/12).

Kajian yang bertajuk “Cara menggunakan waktu dengan baik” dahadiri oleh puluhan peserta Kajian yang terdiri dari anggota dan pengurus IMK. Galuh mauludin yang tampil sebagi fasilitator didampingi Ega harsana sebagai moderator memaparkan tentang pentingnya waktu dalam sebuah kehidupan “ dari referensi yang saya temukan anthony robiins pernah berkata : jika anda sudah berhasil memanfaatkan waktu, anda akan memahami fakta bahwa kebanyakan orang salah menilai hal-hal yang bisa mereka selesaikan dalam waktu 1 tahun dan menyepelekan apa yang mereka bisa peroleh dalam waktu 10 tahun” tandasnya.

Kajian yang dilanjutkan melalui dialog interaktif mengerucutkan kepada nilai pentingnya waktu diantaranya adalah tentang bagaimana memenej waktu disaat lemahnya motivasi dalam berorganisasi, dampak psikologi melalaikan waktu, sisi baik dan buruk sebuah pepatah “waktu adalah uang” hingga cara menyikapi waktu ngaret disaat ada undangan rapat.

Disela-sela kajian, melaui (“JI”) galuh meginformasikan “sekalipun pernah tersendat kajian mingguan ini harus tetap dilaksanakan karena dengan kajian kita bisa menyambung silaturahim antar anggota, menambah wawasan dan keberanian begitu juga sebagai media meningkatkan kepercayaan diri dalam berargumen terlebih saat ini baru saja di laksanakan OAB semangat dan giroh anggota baru masih bagus kalau tidak segera di tampung melalui media ini dihawatirkan mereka akan melemah sebelum mendapatkan sesuatu dari IMK”. (Im/JI,-)